Selamat Datang di Ansor Munjungan Online

Konferancab Ansor Munjungan, Nanang Kurniawan Terpilih sebagai Ketua



Munjungan, Ansor Munjungan Online –  PAC (Pimpinan Anak Cabang) Gerakan Pemuda Ansor Munjungan menyelenggarakan Konferancab (Konferensi Anak Cabang) di PP. Nurul Ulum Munjungan, pada Ahad (6/10/2019) kemarin.

Forum musyawarah tertinggi tingkat Anak Cabang tersebut membahas beberapa agenda, diantaranya: pembahasan tata tertib konferensi, penyampaian laporan pertanggungjawaban, dan pemilihan Ketua.

Seperti dituturkan Ketua Panitia, Samsul Huda, Konferensi ke-IX (sembilan) di PAC Ansor Munjungan ini karena memang sudah waktunya revitalisasi setelah masa jabatan pengurus lama berakhir.

“Intinya ini merupakan proses revitalisasi pengurus yang dilakukan secara periodik,” kata sahabat Huda.

Selain laporan pertanggungjawaban pengurus lama, Konferancab juga melaksanakan suksesi kepemimpinan. Pemilihan Ketua Anak Cabang Munjungan untuk periode 2019–2021 dihadiri oleh 11 delegasi dari Pengurus Ranting se Kecamatan Munjungan.

Melalui mekanisme musyawarah mufakat, akhirnya Nanang Kurniawan terpilih sebagai Ketua PAC GP Ansor yang baru, menggantikan Ketua Demisioner yakni sahabat Imam Nurhadi.

Mantan Bendahara Umum PAC Ansor Munjungan tersebut mendapatkan mandat secara aklamasi dari seluruh Ketua Ranting se Kecamatan Munjungan.

Sementara itu, Ketua Demisioner, Imam Nurhadi, menyampaikan pesan dan harapan bagi periode kepengurusan yang baru. Salah satunya adalah penguatan organisasi dalam membangun jaringan. Menurutnya, Ansor Munjungan yang selama ini selalu intens dalam membangun jejaring dengan organisasi dan komunitas lain baik skala kecamatan maupun kabupaten harus terus ditingkatkan.

"Ansor Munjungan selama ini menjadi barometer. Maka prestasi ini harus terus ditingkatkan". Kata Sahabat Nuha, panggilan akrabnya.

Konferancab berlangsung sehari dengan mengambil tema “Revitalisasi Kader sebagai Upaya Meneguhkan Militansi dalam Menjaga Tradisi dan Mengawal NKRI”.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Ketua MWC NU Munjungan, pengurus PC GP Ansor Trenggalek, segenap Banom NU Munjungan, segenap organisasi dan komunitas se Kecamatan Munjungan, serta Forkopimka (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) Munjungan. (ltf)
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Privacy Policy | Disclaimer | Contact us
Copyright © 2014. Ansor Munjungan Online - All Rights Reserved
Desain oleh Admin
Dikembangkan oleh Tim Cyber GP Ansor Munjungan
::: Selamat Datang di Portal Resmi PAC GP Ansor Munjungan ::: Simak berbagai informasi kegiatan Ansor Munjungan melaui media sosial Twitter (https://twitter.com/AnsorMunjungan) - Facebook (www.facebook.com/AnsorMunjungan26) ::: Kritik, saran, informasi atau artikel dapat dikirimkan kepada kami melalui email (ansormunjungan@gmail.com) atau telephone (0852 3383 2586) ::: Untuk pasang iklan silakan hubungi Admin melalui SMS/WA (0853 3503 8915) :::