Selamat Datang di Ansor Munjungan Online

Jaga Tradisi, Ansor Ranting Besuki Adakan Peringatan Isra' Mi'raj

Ansor Munjungan Online - Masjid At-Taqwa Dusun Kebon Desa Besuki, dipadati jamaah pengajian. Kader Ansor dan ratusan warga masyarakat desa Besuki berbaur memadati tempat yang dipersiapkan panitia untuk memperingati Isra’ dan Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW. 

Mengawali pengajian pada Jum'at malam (29/3) itu, jamaah disuguhi dengan penampilan shalawat rebana Lintang Songo Rijalul Ansor PAC Munjungan.

Ketua panitia yang sekaligus ketua PR GP Ansor Desa Besuki sahabat Salimin mengatakan, peringatan Isra' dan Mi’raj ini rencananya akan dilaksanakan rutin tiap tahun. "Kegiatan ini sebagai bentuk bukti cinta kita kepada Kanjeng Nabi Muhammad SAW". Kata sahabat Salimin.


Hadir pula dalam acara tersebut, ketua PAC GP Ansor Munjungan, sahabat Imam Nurhadi, M.Pd.I didampingi jajaran pengurus PAC lainnya. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa selain sebagai wujud cinta kepada Rasulullah, peringatan Isra' Mi'raj juga merupakan cara merawat tradisi yang baik.

“Saat ini telah terjadi fenomena dimana banyak kelompok yang terus gencar membid'ah-bid'ahkan tradisi dan amalan-amalan yang biasa dilaksanakan oleh kalangan NU. Makanya kita jadikan acara ini sebagai bentuk penguatan pemahaman terhadap Nahdliyyin,”. terang sahabat Nuha.

Lebih lanjut, Nuha mengingatkan akan peran pemuda Ansor dalam upaya menjaga nilai-nilai luhur yang ditanamkan para ulama terhadap umat.

Mubaligh yang mengisi pengajian pada kegiatan itu adalah K. Abdul Halim seorang da'i dari kecamatan Durenan. Dalam taushiyahnya, ia mengingatkan perihal perlunya menjaga tradisi Rajaban sebagai upaya memperkuat ukhuwah islamiyyah, wathoniyah dan basyariyah, serta mengambil hikmah diturunkannya perintah shalat lima waktu. (ltf)

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Privacy Policy | Disclaimer | Contact us
Copyright © 2014. Ansor Munjungan Online - All Rights Reserved
Desain oleh Admin
Dikembangkan oleh Tim Cyber GP Ansor Munjungan
::: Selamat Datang di Portal Resmi PAC GP Ansor Munjungan ::: Simak berbagai informasi kegiatan Ansor Munjungan melaui media sosial Twitter (https://twitter.com/AnsorMunjungan) - Facebook (www.facebook.com/AnsorMunjungan26) ::: Kritik, saran, informasi atau artikel dapat dikirimkan kepada kami melalui email (ansormunjungan@gmail.com) atau telephone (0852 3383 2586) ::: Untuk pasang iklan silakan hubungi Admin melalui SMS/WA (0853 3503 8915) :::