Selamat Datang di Ansor Munjungan Online

Contoh Susunan Acara Upacara dan Sambutan Pembina Hari Santri Nasional


Contoh Susunan Acara Upacara dan Sambutan Pembina Hari Santri Nasional

Susunan acara Upacara Hari Santri Nasional adalah sebagai berikut (untuk file download, lihat link di bagian bawah):


TATA URUTAN UPACARA
Dalam Rangka Hari Santri Nasional Tanggal 22 Oktober tahun 2018
  1. Masing-masing pemimpin, menyiapkan barisan
  2. Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara, peserta disiapkan.
  3. Penghormatan peserta upacara kepada pemimpin upara dipimpin oleh pemimpin barisan yang paling kanan.
  4. Laporan setiap pemimpin barisan kepada pemimpin upacara.
  5. Pembina upacara memasuki lapangan upacara.
  6. Penghormatan peserta upacara kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara.
  7. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara bahwa upacara dalam rangka Hari Santri Nasional tanggal 22 Oktober Tahun 2018 siap dimulai.
  8. Menyanyikan lagu Indonesia Raya.
  9. Pembacaan Ikrar Santri oleh petugas dan diikuti  seluruh peserta upacara
  10. Amanat pembina upacara, peserta upacara diistirahatkan.
  11. Menyanyikan lagu Mars Syubbanul Wathan (Yaa Lal Wathan) /Lagu Hari Santri dan Syukur
  12. Pembacaan doa.
  13. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara bahwa upacara telah selesai dilaksanakan.
  14. Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara.
  15. Pembina upacara meninggalkan lapangan upacara.
  16. Pengumuman-pengumuman.
  17. Upacara selesai, barisan dibubarkan.
Download Contoh Susunan Acara, Ikrar Santri, dan Sambutan Pembina Upacara
Tata acara upacara (Susunan Acara), teks Ikrar Santri Indonesia, dan sambutan pembina upacara dalam Upacara Bendera Hari Santri Nasional Tahun 2018 dapat diunduh dengan mengklik tautan berikut ini: KLIK DI SINI.

Demikianlah perangkat upacara yang meliputi Susunan Acara Upacara Bendera, Teks Ikrar Santri Indonesia, dan Sambutan Pembina Upacara dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2018. Semoga bermanfaat dan selamat Menyambut Hari Santri 2018!





Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Privacy Policy | Disclaimer | Contact us
Copyright © 2014. Ansor Munjungan Online - All Rights Reserved
Desain oleh Admin
Dikembangkan oleh Tim Cyber GP Ansor Munjungan
::: Selamat Datang di Portal Resmi PAC GP Ansor Munjungan ::: Simak berbagai informasi kegiatan Ansor Munjungan melaui media sosial Twitter (https://twitter.com/AnsorMunjungan) - Facebook (www.facebook.com/AnsorMunjungan26) ::: Kritik, saran, informasi atau artikel dapat dikirimkan kepada kami melalui email (ansormunjungan@gmail.com) atau telephone (0852 3383 2586) ::: Untuk pasang iklan silakan hubungi Admin melalui SMS/WA (0853 3503 8915) :::