Ansor
Munjungan Online
– Serba-serbi kegiatan PHBN tahun 2017 di Kecamatan Munjungan saat ini masih
berlangsung. Tak ketinggalan, kader Ansor PAC Munjungan dan Banser
Satkoryon Munjungan pun ikut ambil andil dalam rangkaian kegiatan tersebut.
Selasa (15/08/2017) puluhan kader Ansor dan Banser mengikuti kegiatan lomba
baris-berbaris yang dilaksanakan mulai pukul 13.00 WIB.
Dalam
lomba baris yang diadakan oleh panitia PHBN Kecamatan Munjungan ini, Ansor dan
Banser Munjungan masing-masing mengirimkan satu peleton pasukan baris.
Ketua
PAC GP Ansor Munjungan, Imam Nurhadi, S.Sos.I menyampaikan bahwa dalam
perhelatan lomba baris ini Ansor tidak menargetkan harus mendapatkan juara,
tapi sebagai wujud partisipasi aktif dalam mengisi kemerdekaan.
“Rangkaian
kegiatan PHBN ini merupakan wujud rasa syukur kita atas kemerdekaan yang pernah
diraih oleh para pendahulu kita. Minimal kita dapat merasakan bahwa teriknya
matahari yang menyengat kulit di hari ini tak sebanding dengan pengorbanan para
pahlawan, dulu ketika merebut dan mempertahankan kemerdekaan NKRI”. Imbuhnya.
Kegiatan
lomba baris ini pun dilaksanakan dengan penuh semangat oleh kader Ansor dan
Banser. Di sepanjang rute mereka mengatur barisan dengan sempurna diselingi
dengan yel khas Ansor dan lantunan lagu Ya Ahlal Wathon, Mars Ansor serta
Mars Banser yang liriknya pun dapat menggugah jiwa nasionalisme bagi setiap
orang yang mendengarkannya.
Rute yang ditentukan panitia yakni sepajang
jalan protokol, dimulai dari depan markas Koramil Munjungan dan berakhir di
lapangan Desa Munjungan.Dokumentasi lengkap dapat dilihat DISINI
Pewarta : Abdul Latif
Posting Komentar